Pemeliharaan Wisata Mangrove Berbas Pantai Jadi Prioritas: Seruan Ketua Komisi III DPRD Bontang

Pemeliharaan Wisata Mangrove Berbas Pantai Jadi Prioritas Seruan Ketua Komisi III DPRD Bontang
Foto: Ketua Komisi III DPRD Bontang Amir Tosina

Bontang – Ketua Komisi III DPRD Bontang, Amir Tosina, mengajukan dorongan serius untuk menjadikan Wisata Mangrove Berbas Pantai sebagai destinasi yang lebih menarik. 

Menurutnya, perhatian khusus dari pemerintah sangat diperlukan untuk pemeliharaan dan perbaikan kawasan tersebut, agar tidak mengalami kerusakan lebih lanjut yang dapat memerlukan biaya besar di kemudian hari.

Amir Tosina menekankan pentingnya tindakan preventif, terhadap kerusakan yang terjadi di kawasan mangrove Berbas Pantai. 

“Kita harus melakukan pemeliharaan secara rutin dan jangan menunggu sampai kawasan ini rusak parah,” ujarnya, Selasa (30/7/2024).

Ia juga menyarankan agar dinas terkait yang membidangi infrastruktur memperhatikan dan menangani aset ini dengan lebih serius.

Menurut Amir, salah satu masalah utama yang dihadapi adalah kerusakan pada bagian-bagian tertentu dari mangrove, seperti kayu-kayu yang telah rusak. 

Ia mengungkapkan harapannya agar pemerintah memberikan perhatian yang lebih besar terhadap Wisata Mangrove Berbas Pantai, termasuk alokasi anggaran yang memadai untuk perbaikan dan pemeliharaan.

Dengan perhatian yang tepat, kawasan ini diharapkan dapat kembali menjadi daya tarik wisata yang memikat, serta memberikan manfaat ekonomi dan lingkungan bagi masyarakat Berbas Pantai. 

“Kita harus segera mengambil langkah untuk memperbaiki semua yang rusak agar tidak bertambah parah,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *