Bontang, Ketua Komisi III DPRD Bontang, Amir Tosina, mendesak pemerintah untuk segera merealisasikan rencana pengoperasian kapal cepat dengan rute Bontang-Mamuju-Palu.
Amir menekankan, bahwa rencana ini sudah bergulir selama bertahun-tahun namun belum juga terealisasi.
Dia menambahkan bahwa warga Sulawesi Barat sangat menantikan hadirnya kapal cepat ini, karena akan mempermudah mobilitas mereka antar wilayah.
“Masyarakat sangat berharap agar rute kapal cepat ini segera diwujudkan,” ungkap Amir di Pendopo Rujab Walikota Bontang, Senin 29/7/2024).
Menanggapi hal tersebut, Walikota Bontang, Basri Rase menyatakan bahwa pihaknya terus memantau perkembangan proyek ini.
Namun, dia juga mengakui adanya kendala di bagian perizinan operasional yang hingga kini belum terselesaikan.
“Saat ini kami masih dalam proses penyelesaian perizinan operasional,” jelas dia.