Timba Ilmu Baru, Anggota DPRD Bontang Antusias Ikuti Masa Orientasi di Balikpapan

BONTANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang, Muhammad Shahib mengikuti masa orientasi untuk DPRD periode 2924-2029.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Timur, mulai 2 September sampai 5 September 2024, di Swiss-Belhotel Balikpapan.

Menurutnya, Ia sebagai dewan yang baru pertama kali duduk, tentu sangat antusias mengikuti acara orientasi tersebut.

“Ini ajang untuk saya menimba ilmu dari para ahlinya, karena ini pertama kalinya,” bebernya, Sabtu (7/9/2024).

Menurutnya, banyak materi yang disampaikan dan hal tersebut menambah ilmu baru untuknya.

Pihak BPSDM menyampaikan mengenai fungsi-fungsi sebagai DPRD. Misalnya, legislasi yang berperan sebagai wakil rakyat untuk membuat peraturan daerah dengan mekanisme dan tata kerja yang tertuang dalam Undang-Undang dan peraturan tata tertib DPRD.

Ia juga mengatakan, mendapatkan materi fungsi anggaran, yang DPRD membuat anggaran daerah (APBD) sesuai rencana dan anggaran belanja dan belanja daerah bersama Kepala Daerah.

Terakhir, fungsi pengawasan, guna mengontrol pelaksanaan peraturan daerah dan APBD, serta kebijakan pemerintah daerah.

“Banyak sekali hal yang disampaikan, kami juga diajarkan bagaimana memutuskan kebijakan,” jelasnya.

Politisi Partai NasDem itu berharap melalui orientasi tersebut, khususnya bagi para dewan baru, dapat mengetahui tanggung jawabnya selama menjabat lima tahun ke depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *